PANJAT TEBING

Kegiatan Pengembaraan Pendek SMANDARIKAL angkatan ke-37 SAYANG HEULANG Divisi PANJAT TEBING, Panjat Tebing atau istilah asingnya dikenal dengan Rock

Kuningan 22 Februari 2020
Goa Walet Desa Ciniru Kuningan.

Sekilas tentang panjat tebing
Panjat Tebing atau istilah asingnya dikenal dengan Rock Climbing merupakan salah satu dari sekian banyak olahraga alam bebas dan merupakan salah satu bagian dari mendaki gunung yang tidak bisa dilakukan dengan cara berjalan kaki melainkan harus menggunakan peralatan dan teknik-teknik tertentu untuk bisa melewatinya. Pada umumnya panjat tebing dilakukan pada daerah yang berkontur batuan tebing dengan sudut kemiringan mencapai lebih dari 45° dan mempunyai tingkat kesulitan tertentu.

Pada perkembangannya kegiatan panjat tebing berevolusi menjadi berbagai dimensi kegiatan: olahraga yang mengejar prestasi, petualangan yang mengejar kepuasan pribadi, dan bahkan sebagai kegiatan profesi untuk mencari nafkah.
(Sumber : wikipedia)


Pada hari sabtu kemarin tepatnya pada tanggal 22 Februari 2020, 5 orang siswa/i anggota muda SMANDARIKAL SMA Negeri 2 Kuningan yang tergabung di divisi Panjat Tebing telah melaksanakan rangkaian kegiatan dengan baik, di mulai dari perjalanan ke lokasi tebing yang terletak di desa ciniru kabupaten kuningan, hingga melakukan kegiatan inti itu sendiri yakni Pemanjatan Tebing Batu yang memiliki ketinggian sekitar 25meter. 

Dengan penuh semangat setiap anggota memulai pemanjatan secara bertahap, mulai dari mempersiapkan peralatan panjat terlebih dahulu seperti tali karmantel, harness , spatu panjat ,webing, helem dan magnesium. Olahraga Alam bebas yang terbilang cukup diminati para pemburu adrenalin ini bergantung pada kondisi perlengkapan yang bagus dan terjamin kualitasnya, dikarnakan olahraga ini termasuk ke dalam jenis olahraga yang cukup extrim dan beresiko tinggi , jadi harus di tunjang dengan peralatan yang baik demi keselamatan si pemanjat itu sendiri.  

Secara Bergilir setiap anggota memulai pemanjatan dengan syarat pencapaian di TOP hanger atau sampai ke jangkauan tebing paling atas. 

Dengan demikian setiap anggota dinyatakan berhasil dan lulus uji sehingga berdampak pada penilaian yang baik di poin Olahraga Alam Bebas divisi Panjat Tebing.
(Writer.as 2020)
Lihat artikel terbaru dan menarik lainnya di Google News
Baca Juga:

1 komentar

  1. Jalur Sanca, jalur y g saya buat tahun 2019, ada rencana penambahan jalur lagi disitu, yg lebih panjang, pada bagian tebing sebelah kanan.
© AnoSukma.com - Situs informasi pendidikan dan dunia hiburan masa kini. Developed by www.niadi.net | sadamantra